![]() |
Elly Engelbert Lasut, Bupati Kepulauan Talaud. Foto: Istimewa |
"Saya sudah menginstruksikan camat, lurah serta Dinas Sosial agar mendata keseluruhan umat Muslim yang melaksanakan ibadah puasa untuk mendapatkan bantuan agar bisa meringankan beban mereka, mengingat kita dalam setuasi sedang dilanda virus Corona," ujar E2L, di Melonguane, Senin (20/4/2020).
Sementara itu, E2L mengonfirmasikan bahwa usulan penambahan 250 ton cadangan beras pemerintah untuk Kepulauan Talaud sudah mendapat persetujuan Kementerian Sosial. "250 ton beras ini diluar dari 100 ton pertama yang sudah dibagikan kepada 4000 KK, yang terdampak Covid-19," jelas E2L.
Ia menuturkan, data penduduk Kepulauan Talaud kurang lebih ada 33 ribu kepala keluarga (KK). (***)